Kamis, 03 Agustus 2017

#Kaki Gunung Pangrango#


Hutan pinus, di sana terlihat deretan pohon pinus yang tertata dengan apik
Kicau burung, memecah keheningan, ditemani suara-suara serangga yang saling bersaut ikut memecah kesunyian


Hamparan rumput yang menghijau, menambah kenyamanan bagi para penikmat alam


Jalanan yang curam, penuh semak brlukar, namun tetap bisa di lewati oleh para pendaki gunung


Kelokan tajam yang mengharuskan kita untuk lebih konsentrasi


Tanjakan dan juga turunan, menjadi tantangan tersendiri bagi para pendaki
Saat melewati jalan curam, ketakutan telah terobati dengan pemandangan yang maha sempurna


Pemandangan nyata yang tidak mudah untuk di gambarkan apalagi untuk di ungkapkan
Terlampau indah hingga kita hanya bisa merasakannya dengan penuh ketakjuban


Dingin yang menusuk hingga ke tulang-tulang, menjadi khas tersendiri
Dingin yang menusuk itu memberikan kesempatan pada baju-baju tebal, syal, kaos kaki, kaos tangan untuk menjadi pelengkap setiap pergerakan


Itulah bumi camp ci Panas mandalawangi Gunung Pangrango

Tidak ada komentar:

Posting Komentar